Saat berkunjung di kota Sydney, team senangjalan.com memutuskan untuk menginap di kawasan Kings Cross, Potts Point Sydney. Kawasan ini kami pilih selain masih di pusat kota, juga dekat dengan halte bus dan stasiun kereta Kings Cross Station. Keberadaan resto halal dan supermarket dekat apartemen juga jadi bahan pertimbangan. Kings Cross merupakan salah satu distrik tertua di Sydney. Awalnya terkenal sebagai red light district-nya kota Sydney. Namun seiring perkembangan zaman, area ini telah berevolusi menjadi kawasan gaya hidup yang vibrant dan trendy. Memang masih ada beberapa strip club, toko buku dewasa dan klub malam yang semarak, namun jumlahnya sudah tidak begitu banyak. Keberadaan mereka diganti dengan kafe-kafe tempat nongkrong yang juga lagi happening di kota ini. Apartemen klasik bernama Regents Court menjadi pilihan penginapan kami. Apartemen ini beralamat di 18 Springfield Ave, Potts Point NSW 2011, Australia (Google Maps: Regents Court). Regents Court memiliki bangunan dengan exterior dan interior klasik khas Britania.
Apartemen ini berada dalam lingkungan hunian warga yang asri dan tenang. Apartemen ini cukup unik, karena masih menggunakan lift asli sejak bangunan ini mulai berdiri. Kereennya, lift ini masih beroperasi dengan normal guys. 🙂 Saya jadi teringat dengan beberapa lift klasik yang pernah saya nikmati di beberapa kota Eropa seperti Roma, Budapest dan Saint Petersburg. Bunyi dan hentakan yang khas saat lift naik, turun atau berhenti menghadirkan sensasi tersendiri. 😀 Dengan harga per malam 1.3 juta rupiah, kami mendapatkan apartemen satu room dengan fasilitas cukup komplit.
Mulai dari dua tempat tidur double, meja makan, perlengkapan masak, perlengkapan makan dan kamar mandi bath up dengan air panas yang cukup nyaman. Ada juga TV dengan aneka channel hiburan melengkapi fasilitas ruangan apartemen. Ruangan apartemen ini dapat menampung maksimal 4 orang tamu yang akan bermalam. Sydney merupakan salah satu kota dengan biaya hidup termahal di dunia, so kita harus pintar mensiasati agar wisata traveling kita ramah di kantong. Menyiapkan makanan sarapan, makan siang dan makan malam sendiri merupakan salah satu trick yang patut Anda coba. Oleh sebab itu, kami memilih akomodasi yang menyediakan fasilitas kitchen untuk tujuan di atas. Selalu gunakan angkutan umum dan banyaklah berjalan kaki. Spot wisata di kota Sydney relatif banyak yang berdekatan, bisa banget dicapai cukup dengan jalan kaki aja. Sehat jiwa, sehat raga dan sehat pula kantong kita 🙂 Selain kota Sydney kunjungi juga kota Melbourne, simak artikel nya di laman berikut ini: Yuuk, wisata ke kota Melbourne
One thought on “Kings Cross : Bermalam di Kings Cross Sydney”